Laser Cutting Acrylic

Acrylic adalah material yang tepat untuk membuat desain yang detail dan cukup rumit. Penerapannya juga cukup luas mencakup bidang advertising, digital printing, arsitektur, display, huruf timbul, signage dalam ruang dan luar ruang, plakat dan lain lain.
Dan dengan mesin potong laser, kita dapat membuat desain 2D yang kita inginkan. Keunggulan dari mesin potong laser ini adalah kecepatan kerja dan tingkat ketepatan pada hasil potongnya.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam cutting laser acrylic:

  • Untuk bisa memotong acrylic dengan mesin laser, mutlak diperlukan gambar dalam bentuk vector. Gambar dalam bentuk vector dapat dihasilkan menggunakan software, contohnya Adobe Illustrator, CorelDRAW, AutoCAD dan beberapa software lainnya.
  • Perlu diperhatikan bahwa acrylic adalah bahan yang rentan patah dalam pengerjaannya. Jadi sudut sudut yang sempit dan bentuk bentuk yang tipis sangat mungkin untuk patah. Oleh karena itu perlu menjadi bahan dipertimbangkan juga dalam membuat desain gambar.

Price List Laser Cutting